Kamis, 09 Februari 2017

STRAWBERRY BAIK UNTUK DIET

    Banyak sekali cara menurunkan berat badan. Berbagai alat dan produk-produk penurun berat badan diluncurkan di pasaran. Namun tahu kah bahwa dengan hanya mengkonsumsi buah strawberry sebanyak lima buah setiap harinya juga bisa menurunkan berat badan?Buah dengan rasa masam yang segar ini tidak hanya ditemui pada minuman es buah atau jus buah, namun strawberry juga memiliki manfaat sebagai penurun berat badan. Buah yang juga dikenal dengan nama arbei ini mengandung antioksidan fenolik yang bisa menangkal radikal bebas. Strawberry juga mengandung kalori, serat, kalsium, magnesium, potasium dan kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Dengan kandungan yang beragam inilah, maka strawberry memilki kemampuan menurunkan berat badan.
   Berdasarkan pendapat dokter, bahwa kandungan serat yang tinggi pada buah strawberry akan membantu tubuh memenuhi kebutuhan serat. Dengan dipenuhinya kebutuhan serat oleh buah ini per harinya, maka berat badan bisa berkurang, karena keinginan untuk  makan dalam porsi besar akan berkurang.

Diet menggunakan buah strawberry

  Mekanisme diet menggunakan strawberry ini cukup sederhana, yaitu dengan langsung memakannya. Jika buah ini dikonsumsi secara teratur, maka akan menimbulkan efek mengenyangkan. Dengan rasa kenyang ini, konsumsi makanan lain akan lebih bisa ditekan.Buah strawberry juga bisa membantu mengurangi kadar gula dan lemak yang masuk kedalam tubuh dalam porsi yang lebih sedikit.


  Catatan penting, jika ingin melakukan diet dengan buah strawberry, perlu diperhatikan mengenai asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh, untuk menghindari kondisi masuknya kalori yang justru berlebih. Mengkonsumsi 5-6 buah strawberry per hari akan membantu menstabilkan atau menurunkan berat badan. Penurunan berat badan 1-2 kg akan dicapai apabila rutin mengkonsumsi buah strawberry di dukung dengan upaya penurunan kalori, perbanyak aktivitas olahraga dan tetap menjaga pola hidup yang sehat.

  Hal lain yang harus diperhatikan adalah tetap mengkonsumi buah dan sayur serta asupan gizi yang diperlukan bagi tubuh antara lain karbohidrat, protein dan lemak. Jangan sampai berlebihan mengkonsumsi buah ini, sehingga malah menimbulkan efek samping seperi diare atau bermasalah dengan asam lambung. Berkonsultasi dengan dokter gizi langganan, untuk menjaga diet tetap aman dan tidak menimbulkan efek samping yang justru akan membahayakan kesehatan tubuh.

Sumber: 
Nikkadarmawati."Turunkan berat badan dengan rajin konsumsi 5 buah strawberry setiap hari."http://artikelduniawanita.com/turunkan-berat-badan-dengan-rajin-konsumsi-lima-buah-strawberry-hari.html (Diakses 10 Februari 2017)

Jika anda ingin hidup sehat
Hubungi:
Santy Marlina- Konsultan Independen Oriflame
Pin :546D27CF
SMS : 081219992862


Tidak ada komentar:

Posting Komentar